Komisi E DPRD DKI Jakarta Perjuangkan Program Sekolah Gratis Tanpa Hapus KJP Plus dan KJMU.
Sumber :
  • Istimewa

Komisi E DPRD DKI Jakarta Perjuangkan Program Sekolah Gratis Tanpa Hapus KJP Plus dan KJMU

Selasa, 19 November 2024 - 10:15 WIB

Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Agustina Hermanto memberikan apresiasi kepada Dinas Pendidikan DKI Jakarta yang telah menambah jumlah penerima manfaat KJP Plus dalam Rancangan Perda APBD 2025. 

Jumlah penerima KJP Plus yang awalnya diajukan sebanyak 445.995 orang kini ditambah menjadi 533.649 orang dengan anggaran sebesar Rp406 miliar.

"Semoga anggaran ini dapat disetujui bersama di Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta agar tidak menimbulkan polemik di masyarakat," ujar Agustina.

Sementara itu, Anggota Komisi E Jhonny Simanjuntak mendorong agar jumlah penerima KJMU ditambah. 

Dalam Rancangan Perda APBD 2025 jumlah penerima KJMU hanya mencapai 15.792 orang. 

Ia berharap program ini bisa memberikan kesempatan lebih banyak bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan tinggi dan menciptakan sumber daya manusia yang unggul.

Plt Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Purwosusilo menegaskan bahwa Pemprov DKI Jakarta berkomitmen untuk merealisasikan program sekolah gratis pada tahun 2025 guna mengatasi kendala biaya dalam akses pendidikan. 

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:56
06:16
03:52
02:40
03:35
02:29
Viral