- Tim tvOnenews/Syifa Aulia
PDIP Sebut Pertemuan Jokowi dan RK Tak Bawa Pengaruh di Pilgub Jakarta
Jakarta, tvOnenews.com - Ketua DPP PDIP Said Abdullah menilai pertemuan Presiden ke-7 RI Jokowi dan cagub Jakarta 2024 Ridwan Kamil (RK) tak akan mempengaruhi perolehan suara di Pilgub Jakarta 2024.
Menurut dia, masyarakat Jakarta akan memilih calon gubernurnya dilihat dari tokohnya, bukan dari siapa yang mendukung.
"Kita ini walaupun terpilih sebagai anggota DPR, kan tidak bisa kemudian karena sosok kita yang terpilih seakan-seakan kita besar, bawa gerbong, gitu loh,” kata Said di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (19/11/2024).
- Abdul Gani Siregar/tvOnenews.com
Hal ini berkaca pada Pilpres 2024 di mana kehadirannya tidak membawa pengaruh terhadap perolehan suara capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo di Madura, Jawa Timur.
Padahal, kata Said, dia memiliki suara Pileg terbesar se-Indonesia.
“Katanya gua (saya) suaranya terbesar se Republik, tapi ketika Pilgub kan tetep ketokohannya yang dilihat, bukan berapa suara yang dibawa Pileg. Sederhana," jelas Said.
Ketua Banggar DPR RI ini yakin meskipun Jokowi menyatakan dukungan terhadap RK, tidak semua warga Jakarta ikut memilih RK di Pilgub Jakarta 2024.
Di sisi lain, Said menghargai keputusan Jokowi yang telah menentukan pilihan dukungan di Pilgub Jakarta.
“Saya bersyukur ada Pak Jokowi di sebelah karena bagi kita, karena status Pak Jokowi adalah presiden ke-7, kan punya kebebasan. Fairness, itu,” jelas Said
“Berkompetisi secara sehat. Kan Jakarta itu etalase Republik, jangan dikotori oleh yang di luar konteks aturan main," lanjutnya.
Dia pun yakin bahwa pasangan Pramono Anung dan Rano Karno dapat memenangkan Pilgub Jakarta 2024.
“Karena dari sejak awal kalau melihat tren, kan trennya Mas Pram sama Bang Doel itu naik dari berbagai lembaga,” tutup Said. (saa/muu)