Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto.
Sumber :
  • tvOnenews/Aldi Herlanda

Hasto Kristiyanto: Pramono-Rano Perwakilan Rakyat Bukan Perwakilan Raja

Sabtu, 23 November 2024 - 17:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menyebut Pramono Anung-Rano Karno merupakan perwakilan rakyat bukan perwakilan raja.

Hal ini diungkapkannya pada saat menghadiri acara Kampanye Akbar pasangan cagub dan cawagub Jakarta nomor urut 03 Pramono Anung-Rano Karno di Stadion Madya, GBK, Jakarta, Sabtu (23/11/2024). 

"Kepemimpinan Mas Pram dan Bang Doel di Jakarta betul-betul menempatkan dirinya sebagai perwakilan rakyat Jakarta, bukan perwakilan raja, bukan perwakilan dari golongan tertentu," ungkapnya.

Ia juga menyebut, bahwa dukungan masyarakat kepada pasangan nomor urut 03 ini telah menandakan jika keduanya merupakan simbol kekuatan rakyat. 

Tentunya sambung dia, kekuatan itu menjadi modal penting untuk dapat memenangkan Pilkada Jakarta 2024 dan bertugas guna kepentingan masyarakat. 

"Tapi perwakilan dari kekuatan rakyat yang ingin melihat Jakarta sebagai kebanggaan kita bersama. Maka kami mohon dukungannya kepada Mas Pram dan Bang Rano Karno," ucapnya. 

Selain itu, ia juga meyakini bahwa dengan keputusan Mahkamah Konstitusi terkait dengan netralitas ASN ataupun Aparatur Negara, dapat menjadikan Pilkada 2024 berjalan dengan jujur dan adil. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral