- Antara
Cawagub Dimyanti 'Blak-blakan' Sebut Faktor Ini Jadi Indikator Kubunya Unggul Hasil Hitung Cepat Pilkada Banten 2024
“Jadi mereka itu luar biasa cerdas ya. Cuma kami lebih beruntung saja, masyarakat lebih percaya daripada kami. Jadi, ini yang kami akan bersama-sama melakukan rekonsiliasi,” katanya.
Diberitakan sebelumnya, pantauan tim tvOnenews.com hingga pukul 22.30 WIB dari dua lembaga survei yakni LSI Denny JA dan Voxpol Center pasangan nomor urut 2 itu unggul jauh.
Pada hasil quick count LSI Denny JA, pasangan Andra Soni - Dimyanti meraih hasil suara sebanyak 55 persen.
Sedangkan pasangan Airin Rachmi Diany - Ade Sumardi meraih suara sebesar 45 persen dari total suara masuk sebanyak 97,89 persen.
Sementara lembaga survei Voxpol Center mencatat pasangan Andra Soni - Dimyanti meraih suara sebesar 57,01 persen.
Di sisi lain, pasangan Airin - Ade hanya mampu meraih suara sebesar 42,99 persen dengan total penghitungan 100 persen.
Diketahui, KPU Provinsi Banten menetapkan daftar pemilih tetap sebanyak 8.926.662 jiwa.