- istimewa - Antara
Peringatan Keras Prabowo: Uang Negara Berasal dari Keringat Ratusan Juta Rakyat!
Oleh karena itu, Prabowo mengingatkan kepada Gubernur Bank Indonesia, Menteri Keuangan, Ketua Otoritas Jasa Keuangan, dan semua pelaku keuangan, bahwa tugas dan tanggung jawab mengelola keuangan tidak ringan.
“Kalau pakai ilmu tentara, mungkin saudara-saudara adalah jenderal-jenderal bintang empat. Kedaulatan dan kemerdekaan bangsa Indonesia, saudara berada di garis paling depan. Saya ingat itu dan itu memang kita waspadai,” ujar Prabowo.
Kepala Negara menyampaikan fundamental, sumber daya dan kekayaan Indonesia kuat dan banyak.
Masalahnya, kata Prabowo, bagi bangsa yang kekayaannya banyak, elite-nya kerap lengah.
“Itu dikatakan ‘the curse of a resource rich nation’ (kutukan negara kaya sumber daya). Ada ‘Curse resource rich nation, sometimes cannot take care and protect their resources’ (kutukan negara kaya sumber daya kadang tidak bisa menjaga sumber dayanya),” ujar Prabowo.
Selain itu Prabowo juga mengingatkan sikap puas diri dan lengah dari elite dapat menyebabkan terjadi kebocoran-kebocoran yang tidak perlu terjadi.
“Tugas Gubernur Bank Indonesia, seluruh jajaran Bank Indonesia tidak ringan. Tugas menteri-menteri di bidang ekonomi tidak ringan. Tugas otoritas keuangan tidak ringan. Nasib rakyat, ratusan juta ada di pundak saudara-saudara, ada dalam kebijakan, ada dalam keputusan saudara-saudara,” ujarnya.