Ilustrasi Pilkada Serentak 2024..
Sumber :
  • Istimewa

Semua Warga Indonesia Diminta Harus Sabar Menunggu Hasil Resmi Pilkada 2024

Sabtu, 30 November 2024 - 23:44 WIB

Pengasuh Pondok Pesantren Darul Uchuwan itu menambahkan pentingnya supremasi hukum dalam menjaga integritas demokrasi.

Sebab, keberadaan Mahkamah Konstitusi (MK) adalah bukti bahwa Indonesia memiliki sistem hukum yang mampu menyelesaikan sengketa secara adil.

Menurutnya, peran hukum tidak boleh dipandang parsial.

Semua pihak, baik kandidat maupun pendukungnya harus bersatu setelah keputusan MK untuk membangun negara ke arah yang lebih baik.

"Hukum adalah hasil dari perkembangan masyarakat itu sendiri, dan kita harus menjadikannya sebagai pegangan bersama," ujarnya.

Selain itu, kerja keras pemerintah dan semua pihak yang berkecimpung patut diapresiasi atas kesuksesan penyelenggaraan Pilkada 2024.

Adapun bagi pemimpin yang nantinya terpilih, ia mengingatkan bahwa pemerintah memiliki tanggung jawab besar untuk bertindak demi kemaslahatan rakyat, sebab kebijakan pemimpin harus didasarkan pada manfaat bagi masyarakat luas.

"Kita percayakan kepada pemerintah untuk mengambil keputusan yang terbaik bagi rakyat. Selamat kepada para calon yang terpilih, semoga mampu menjalankan amanah ini dengan baik," tuturnya.(ant/lkf)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:38
01:46
01:06
08:05
07:07
03:14
Viral