Massa Reuni Akbar 212.
Sumber :
  • Taufik-tvOne

Massa Reuni Akbar 212 Mulai Tinggalkan Monas, Lalu Lintas Kembali Normal

Senin, 2 Desember 2024 - 11:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Massa reuni akbar 212 mulai meninggalkan Monas pada pukul 09.00 WIB, Senin (2/12/2024). 

Lalu lintas pun sudah kembali normal setelah kepulangan massa reuni akbar 212 itu. 

Mereka bubar dengan tertib sambil membawa atribut masing-masing.

Mereka bubar usai mendengarkan pesan dari pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Syihab dan berdoa bersama. 

Mereka membubarkan diri ke Jalan Medan Merdeka Barat, Medan Merdeka Timur dan arah Lapangan Banteng.

Saat massa reuni akbar 212 membubarkan diri, lalu lintas di sekitar lokasi aksi terpantau ramai-lancar.

Meski demikian, petugas kepolisian terus melakukan penjagaan agar lalu lintas di sekitar lokasi berjalan normal. (ant/nsi)

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:59
03:06
00:48
01:35
05:42
01:31
Viral