- Antara
MRT Lakukan Rekayasa Lalu Lintas Di Area Pekerjaan Terowongan 21/7 2021 - 31/12 2022
Jakarta, tvOne
PT MRT Jakarta (Perseroda) kembali melakukan rekayasa lalu lintas karena adanya pekerjaan terowongan (tunneling) dalam pembangunan Stasiun Monas dan Thamrin.
"Kami bersama kontraktor pelaksana, akan melakukan rekayasa lalu lintas lanjutan pada area pekerjaan terowongan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas selama masa konstruksi periode Juli 2021 sampai Desember 2022," kata Plt Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo dalam keterangannya, di Jakarta, Senin.
Stasiun Thamrin dan Monas merupakan bagian dari pekerjaan konstruksi MRT Jakarta Fase 2A Paket Kontrak 201 (CP201) dengan tujuan Bundaran HI-Harmoni yang saat ini masih terus berlangsung.
Ada pun pengalihan lalu lintas periode 22 Juli 2021 hingga 20 Agustus 2021 adalah sebagai berikut.
1. Jalan M.H Thamrin sisi barat (arah Kota) setelah Proyek Gedung Indonesia One hingga depan Gedung Bawaslu, konfigurasi lajur kendaraan tetap terdiri dari empat lajur kendaraan reguler dan satu lajur TransJakarta.
2. Jalan M.H Thamrin sarah Blok M mulai dari depan Kedutaan Perancis hingga depan Sinarmas Land dibagi menjadi dua yaitu sisi timur median tengah dan sisi barat median tengah.