Chanyeol EXO.
Sumber :
  • Twitter

Chanyeol EXO Gelar Konser Solo Besok, Promotor Beri Peringatan untuk EXOL

Jumat, 6 Desember 2024 - 23:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Promotor Dyandra Global Edutainment memberikan peringatan kepada EXOL (sebutan fans EXO) terkait konser Chanyeol.

Diketahui konser bertajuk 2024 CHANYEOL LIVE TOUR : 都市風景 (City-scape) in JAKARTA ini akan digelar besok, Sabtu 7 Desember 2024 di Beach Citu Intersional Stadium (BCIS) Ancol.

Sebelum hadir dalam acara tersebut, fans terlebih dahulu memperhatikan aturan-aturan yang diberikan oleh promotor, seperti berikut.

"Kami ingin menginformasikan bahwa selaku penyelenggara acara, Dyandta Global berhak mengeluarkan penonton yang melanggar tata tertib dan peraturan dari lokasi acara (BCIS)," tulis perturan mengutip Instagram @dyandraglobal.

Promotor mengimbau akan bertindak tegas kepada:

1. Penonton yang mengganggu kenyamanan bersama, serta berpotensi mengganggu keamanan dan kelancaran acara.

2. Membawa barang apapun yang tidak diperbolehkan di tata tertib acara.

3. Membawa kamera profesional dan non profesional, seperti kamera SLR/DSLR, kamera compact, kamera film, kamera instan, dan kamera aksi.

4. Membawa alat perekam, serta ipad dan tablet.

5. Menginap di lokasi acara

Tak hanya itu, EXO-L juga harus memperhatikan beberapa hal, seperti informasi tentang fan benefit berikut.

10.00 WIB - 12.30 WIB: Soundcheck raffle wristband pick up

10.00 WIB - 17.00 WIB: Group photo pass pick up

11.30 WIB: Stanby for all soundcheck participants

12.15 WIB - 12.55 WIB: Soundcheck door opens

13.00 WIB: Soundcheck starts

15.00 WIB - 17.55 WIB: Group photo queue opens

17.00 WIB - 19.00 WIB: Signed poster pick up

Simak juga jadwal acaranya berikut:

10.00 WIB: Open main gaet

13.00 WIB: Soundcheck stars

13.30 WIB: Entrance to concert area

15.00 WIB: Show starts

After show: Group photo

Tak hanya jadwal, Dyandra Global Edutainment juga membagikan soal infomasi e-ticket yang harus diperhatikan oleh EXOL.

Evoucher akan diperbaharui menjadi e-ticket yang memuat nomor kursi. Untuk melihat nomor kursi, harap me-refresh e-ticket selambat-lambatnya 7 hari sebelum acara.

Untuk memasuki area konser, harap tunjukkan e-tocket dengan kartu identitas yang namanya sesuai pada e-ticket. Pastikan e-ticket disimpan dengan baik.

Tidak ada penukaran e-ticket. Penonton akan menerima wristband setelah pemindaian e-ticket sukses terverifikasi. Harap agar wristband dikenakan setiap saat.

Setiap e-ticket memiliki barcode unik dan hanya berlaku untuk 1 orang untuk sekali masuk saja.

Jika kamu membeli lebih dari 1 tiket, disarankan untuk memasuki area konser bersamaan.

Jika nama pada e-ticket tidak sesuai dengan nama identitasmu, harap membawa eticket yang sudah dicetak, fotokopi kartu identitas sesuai dengan nama e-ticket dan surat kuasa.

Karena e-tocket memuat nomor kursi, harap tunjukkan e-ticketmu kepada staf kami untuk membantu menemukan tempat dudukmu di area konser.

Untuk informasi lebih lanjut harap melihat unggahan promotor @dyandraglobal.

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral