- tvOnenews/Aldi Herlanda
Kelakar Cak Lontong Soal Aksi Walk Out Saksi Paslon RIDO: Mungkin Takut Keluarnya Berdesakan
Diberitakan sebelumnya, saksi pasangan Ridwan Kamil-Suswono melakukan aksi walk out pada saat rapat penetapan suara Pilgub Jakarta tengah berlangsung.
Aksi tersebut dilakukan usai saksi membacakan soal adanya permasalahan-permasalahan pada saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta dan direspon oleh saksi paslon 03 Pramong-Rano Karno.
"Izin Ketua, kami mundur dari sidang," ucap ujar saksi 01.
Selain aksi walk out yang dilakukan saksi paslon 01, dalam rapat itu, saksi paslon 02 Dharma Pongrekun-Kun Wardana tidak ingin mendatangani berita acara hasil perolehan suara Pilgub Jakarta.
"Kami tidak akan mendatangani izin ketua," ucap saksi 02.
Meski pihak 01 dan 02 tak ingin mendatangani berita acara, Ketua KPU Jakarta pun tetap mengesahkan hasil resmi perolehan suara Pilgub Jakarta.
"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, berita acara sertifikasi rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dari setiap kabupaten/kota dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKJ 2024, saya nyatakan sah," ucap Ketua KPU Jakarta, Wahyu Dinata.