Sumber :
- Istimewa
Anak 10 Tahun di Marunda Punya Berat Badan 9 Kilogram, Ternyata Gara-Gara Ini
Kamis, 19 Desember 2024 - 13:26 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Anak berusia 10 tahun di Marunda, Jakarta Utara bernama Wahyu Ramadhan hanya memiliki berat badan 9 kilogram.
Anak tersebut memiliki berat badan 9 kilogram akibat penyakit pengecilan otak yang diidap sejak kecil.
"Dokter yang memberitahu kalau Wahyu mengalami pengecilan otak," kata nenek Wahyu Ramadhan, Ranina (60), pada Rabu (18/12/2024).
Ranina menyebut Wahyu memang sudah mengidap penyakit tersebut sejak lahir.
Ketika lahir, kata dia, sebenarnya Wahyu dalam kondisi yang sehat. Akan tetapi, dokter sudah memberitahu bahwa Wahyu memiliki kelainan sejak lahir.
"Dari bayi begini kelainannya enggak tahu apa. Cuma ada kelainan aja kata dokter gitu," terangnya.