- tvOnenews.com/Abdul Gani Siregar
India Undang Presiden Prabowo Hadiri Republic Day, Dubes Sandeep: Kita Punya Kesamaan Visi
“KADIN bersama Confederation of Indian Industry (CII) akan mengadakan business forum selama kunjungan Presiden Prabowo. Kami akan memastikan hasil diskusi antara kedua pemimpin dapat langsung ditindaklanjuti dengan langkah nyata di sektor ekonomi,” jelas Anindya.
Lebih lanjut, Anindya juga menyoroti pentingnya hubungan ekonomi antara kedua negara, mengingat populasi besar yang dimiliki India dan Indonesia.
“Kolaborasi ini tidak hanya menguntungkan perusahaan besar, tetapi juga masyarakat luas. India dan Indonesia adalah dua kekuatan ekonomi besar yang saling melengkapi,” katanya.
Dengan kunjungan ini, hubungan bilateral Indonesia dan India diharapkan akan memasuki babak baru yang lebih erat, menciptakan peluang kerja sama di berbagai sektor yang membawa manfaat bagi masyarakat kedua negara. (agr/raa)