Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Jokowi menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan Filipina di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (21/12)..
Sumber :
  • Antara

Reaksi Berkelas Erick Thohir Soal Timnas Indonesia Gugur di Piala AFF 2024, Bicara Evaluasi Pelatih, Katanya...

Minggu, 22 Desember 2024 - 00:53 WIB

"Dikontrak ada, semua pelatih wajib dievaluasi," ujarnya.

"Kan sejak awal saya sudah bilang di AFF ini kita targetnya berikan yang terbaik. Kalau bicara berikan yang terbaik, harusnya dengan pelatih dan pemain ini kita harusnya bisa minimal lolos semifinal Piala AFF. Jadi di sisi ini tentu PSSI akan lakukan evaluasi,” tambah Erick.

Timnas Indonesia Diproyeksikan untuk Sea Games 2025

Erick pun menambahkan bahwa Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2024 itu diproyeksikan untuk bertanding di Sea Games 2025.

"Timnas ini diproyeksikan ke SEA Games 2025, sekaligus untuk mempertahankan medali emas. Karena tidak berhasil ke semifinal ajang ini yang kurang lebih persaingannya sama dengan SEA Games nanti, artinya, banyak hal harus segera dibenahi. Waktunya masih cukup. Setahun lagi. Jadi berbenahlah, terutama pelatih juga harus evaluasi," ujar Erick.

Shin Tae-yong Ogah Sebut Timnas Indonesia Gagal di Piala AFF 2024

Sementara, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan, dirinya menolak menyebut skuad asuhannya gagal di Piala AFF 2024.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral