Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar.
Sumber :
  • Humas Kemenag RI

Pesan Berkelas Menag Nasaruddin Umar saat Momen Perayaan Natal 2024

Minggu, 29 Desember 2024 - 08:35 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyampaikan pesan berkelas saat momen perayaan Natal Nasional 2024 di Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (28/12/2024).

Dia berpesan agar seluruh umat beragama untuk menjaga dan mencintai lingkungan. 

"Ensiklik Laudato Si' yang disampaikan oleh Paus Fransiskus juga sejalan dengan visi kita di dalam menjaga lingkungan sebagai rumah bersama. Kita diajak untuk bertanggung jawab atas kelestarian alam demi generasi mendatang yang menjadi bagian dari misi keadilan sosial," katanya.

Menag menekankan, perayaan Natal adalah momentum untuk merenungkan perjalanan masyarakat, baik sebagai individu maupun bangsa.

"Mari kita jadikan kelahiran Sang Juru Selamat sebagai inspirasi untuk terus memperkuat iman, melayani sesama, dan mewujudkan perdamaian di tengah masyarakat," ujar dia.

Semua umat beragama juga diajak untuk melanjutkan semangat Natal dalam tindakan nyata, bekerja sama lintas sektor dan agama, serta menciptakan Indonesia yang damai, makmur, dan berkeadilan, sebagaimana yang dicita-citakan oleh para pendiri bangsa.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:09
03:22
02:37
01:44
11:35
03:41
Viral