- tvOnenews/Abdul Gani Siregar
NasDem Pastikan Hubungan Surya Paloh-Prabowo Tak Ada Masalah Meski Tak Hadir di Kertanegara
Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem, Saan Mustopa menegaskan, hubungan antara Ketum NasDem, Surya Paloh dan Presiden Prabowo Subianto tidak ada masalah.
Sebelumnya, Surya Paloh sendiri tak hadir dalam acara pertemuan yang dilakukan Prabowo Subianto dengan para Ketum Partai Koalisi Indonesia Maju Plus (KIM Plus) di kediamannya di Kartanegara, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2024).
"Tidak ada masalah, bahkan makin hangat," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (29/12/2024).
Ia menyebut, bahwa tidak hadirnya Paloh di pertemuan tersebut, karena sedang berada di luar negeri, sehingga NasDem harus mengirimkan perwakilannya yakni Viktor Laiskodat.
"Ada yang ngewakilin di sana, pak Viktor," jelasnya.
Kendati demikian, Saan mengungkapkan, bahwa NasDem selalu mendukung dan menjadi bagian dari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
"Berkomitmen untuk terus memberikan dukungan terkait dengan berbagai kebijakan, program yang pemerintah jalankan," tandasnya.