- Kolase Tim tvOnenews
Geger! Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Polisi Ungkap Kronologinya
Jakarta, tvOnenews.com - Anak artis Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly dikabarkan kabur dari rumah aman atau safe house.
Diketahui Lolly saat ini tengah diamankan dalam kasus Vadel Badjideh yang dilaporkan terkait dugaan pencabulan dan aborsi.
Menanggapi hal itu, Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Nurma Dewi mengatakan, kronologi kejadian bermula saat Lolly mengeluh sakit kepala dan diantar ke salah satu Puskesmas.
“Dia sakit kepala diantar ke salah satu Puskesmas,” kata Nurma kepada wartawan, Jumat (10/1/2025).
Kemudian, Nurma menuturkan, saat diantar tersebut, Lolly izin untuk ke toilet dan setelahnya hilang.
“Setelah itu dia izin ke toilet, nah dari toilet dia hilang. Kemudian dicari-cari sama petugas yang antar,” jelas Nurma.
Sementara itu, Lolly kembali muncul, namun malah bertemu dengan pengacara Vadel Badjideh, yakni Razman.