Ibu Bocah SD di Garut Jadi Korban Bullying Teman Sebayanya.
Sumber :
  • Ilham-tvOne

Bocah SD di Garut Diduga Jadi Korban Bullying, Kemaluannya Dilecehkan dengan Jagung dan Terong hingga Alami Infeksi, Pemprov Jabar Siap Bantu di Aspek Kesehatan

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:18 WIB

Terkait hal ini, Pj Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Triadi Machmudin mengatakan dinas di provinsi siap membantu aspek kesehatan D.

Berdasarkan keterangan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kabupaten Garut yang didapatkannya dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jabar, asesmen psikologis pada korban telah dilakukan sejak 9 Januari 2025.

"Jadi yang pertama traumanya sebisa mungkin kita minimalisasi atau dihilangkan. Bayangkan kalau anak trauma akan panjang. Kalau perlu bantuan, dinas sudah siap. Kalau memerlukan pemeriksaan (medis) dan lain sebagainya kita siap," kata Bey, Sabtu (11/1/2025). 

Bey mengatakan melalui DP3AKB pihaknya terus bersinergi dengan DP3AKB di Kabupaten Garut melalui UPTD PPA dalam memberikan pendampingan kepada korban dan menjalani visum di RSUD Dr. Slamet Kabupaten Garut.

Bey memastikan D akan mendapatkan asesmen psikologis oleh psikolog untuk menghilangkan trauma psikis dan fisik yang dialami korban.

"Saya berharap kepada seluruh masyarakat mudah-mudahan tidak ada lagi kejadian serupa. Bila ada sebaiknya langsung dilaporkan saja," pungkasnya. (ant/nsi) 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:44
01:11
03:29
02:06
02:58
03:41
Viral