- Istimewa
Aktor-Penyanyi Iqbaal Ramadhan Ungguli Host Program TikTok, Siap Jadi Penyiar di Season Kedua
Jakarta, tvOnenews.com - Aktor sekaligus penyanyi, Iqbaal Ramadhan kembali mencuri perhatian, bukan hanya sebagai aktor dan musisi, tetapi kini juga sebagai host program unggulan di platform TikTok.
Bergabung dengan VINDES, Iqbaal memandu program yang mengulas gaya hidup dan budaya pop era 1980-an dan 1990-an, berhasil meraih jutaan penonton di setiap episodenya.
"Gue memang menyiapkan waktu khusus waktu itu untuk program ini doang. Udah syuting satu dua film, harus fokus ngerjain (ini program). Jadi bukan diselipin sebenarnya, tapi disiapin," kata Iqbaal Ramadhan di daerah Kota Tua, Jakarta Barat, Jumat (10/1/2025).
Ia mengungkapkan, tim kreatif VINDES sangat terbuka terhadap ide-ide yang ia usulkan selama proses produksi. Sejauh ini, tim VINDES memfasilitasi berbagai ide yang dituangkan untuk programnya tersebut.
"Kita banyak diskusi dan ngobrol, kita mau konsep seperti apa. Dari segi cerita, hook-hook-nya mau seperti apa sehingga orang mau nonton dari satu episode ke episode berikutnya. Terus juga pemilihan warna, sampai pembahasan detail skrip yang disampaikan Iqbaal sebagai host," terang eks member CJR itu.
Mimpi Iqbaal Ramadhan Terwujud lewat Perayaan Mati Rasa Program ini, menurut Iqbaal, sangat sesuai dengan dirinya.
"Ini terdengar klise, tapi ini program gue banget. Jadi VINDES memberikan kesempatan untuk gue bisa menjadi gue, tapi ini dikemas menjadi program yang otentik," ucap Iqbaal.