Menteri Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar (Cak Imin).
Sumber :
  • Aldi Herlanda/tvOnenews.com

Viral Siswa SD di Kota Medan Dihukum Duduk di Lantai Karena Tunggak SPP, Cak Imin Beri Pesan Menohok

Minggu, 12 Januari 2025 - 22:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Viral di media sosial seorang siswa SD di Kota Medan dihukum duduk di lantai saat kegiatan belajar mengajar (KBM) berlangsung.

Usut punya usut, sang guru menghukum duduk di lantai saat KBM berlangsung ditengarai sang siswa yang menunggak pembayaran SPP.

Merespon hal tersebut, Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin meminta sekolah untuk melaporkan jika ada masalah ke pemerintah. 

"Memprihatinkan ya kepada semua penyelenggara sekolah, please tolong kalau ada masalah sampaikan kepada pemerintah, baik pemerintah daerah maupun pusat. Pasti akan kita carikan solusi," kata dia kepada wartawan, dikutip Minggu (12/1/2024). 

Cak Imin menjelaskan bahwa pemerintah akan sigap untuk merespon jika adanya permasalah didunia pendidikan. 

Hal itu juga sambung dia, merupakan komitmen Presiden Prabowo Subianto untuk memberikan jaminan bagi masyarakat untuk menyelesaikan berbagai masalah termasuk pendidikan. 

"Saya jamin, Presiden Prabowo sudah berkomitmen, semua masalah yang dihadapi rakyat akan kita atasi," jelasnya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
24:25
00:54
02:04
01:36
05:18
12:38
Viral