Orang tua pelaku pembunuhan bocah laki-laki berusia 5 tahun terbungkus sarung di ruko di Tambun, Bekasi.
Sumber :
  • Istimewa

Mayat Bocah Laki-laki dalam Sarung di Bekasi Ternyata Sering Dipukuli Orang Tuanya

Senin, 13 Januari 2025 - 17:22 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Polisi mengungkap bahwa bocah laki-laki yang tewas karena dianiaya oleh orang tuanya sendiri di Tambun Selatan, Bekasi kerap mendapat kekerasan dari orang tuanya. 

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Wira Satya Triputra mengatakan, sebelum akhirnya meninggal dunia, dalam kesehariannya, korban inisial RMR berusia 3 tahun 9 bulan ini sering dipukuli.

Alasannya, berdasar pengakuan pelaku, yakni karena korban selalu buang air besar di celana.

"Anak korban sering mendapat kekerasan dari para tersangka dengan cara dipukul di bagian kepala, badan, dan dibakar atau sundut rokok, karena buang air besar di celana dan tidak pernah memberitahukan, walaupun sudah sering dibilang berkali-kali," ungkap Wira Satya saat jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Senin (13/1/2025).

Kisah Tragis Semasa Hidup Bocah Laki-laki di Bekasi yang Tewas Dibunuh Orang Tuanya, Dipaksa Mencari Nafkah dengan…
Sumber :
  • Istimewa

 

Karena alasan itulah, orang tua korban sering memarahi hingga memukuli korban dalam kesehariannya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:33
01:04
01:04
04:33
11:07
01:34
Viral