Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto..
Sumber :
  • Antara

Sidang Praperadilan Hasto Ditunda Karena KPK Tak Hadir, Dilanjutkan 5 Februari 2025

Selasa, 21 Januari 2025 - 11:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sidang praperadilan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto ditunda karena pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak hadir pada Selasa (21/1/2025). 

Sebelum memutuskan sidang ditunda, terjadi diskusi terlebih dahulu antara kubu Hasto dan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel). 

PN Jaksel mengusulkan sidang digelar tanggal 5 Februari 2025.

Sementara itu, kubu Hasto mengusulkan agar sidang digelar tanggal 3 Februari 2025. Hingga pada akhirnya sidang pun diputuskan ditunda hingga 5 Februari 2025. 

“Dengan demikian kita tunda pada tanggal 5 dengan agenda memanggil kembali termohon. Sidang ditutup," kata Djuyamto di PN Jaksel. 

Adapun permohonan sidang praperadilan Hasto teregister dengan Nomor: 5/Pid.Pra/2025/PN.Jkt.Sel.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:40
02:59
21:54
00:57
20:44
01:26
Viral