Ketua Komisi IV DPR Titiek Soeharto dan jajarannya berangkat ke lokasi pagar laut di perairan Tangerang, Rabu (22/1/2025)..
Sumber :
  • Istimewa

Titiek Soeharto dan Jajaran Sidak ke Lokasi Pagar Laut Tangerang Hari Ini

Rabu, 22 Januari 2025 - 10:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Komisi IV DPR RI Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto meninjau lokasi pagar laut di perairan Tangerang, Banten, Rabu (22/1/2025).

Titiek dan jajaran Komisi IV DPR berangkat dari Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, sejak pukul 08.00 WIB.

Berdasarkan video yang diterima, Titiek didampingi oleh Daniel Johan dari Fraksi PKB, Rajiv dari Fraksi NasDem, Panggah Susanto dari Fraksi Golkar hingga Darori Wonodipuro dari Fraksi Gerindra.

“Akan meninjau pagar laut yang sangat menghebohkan itu yang panjangnya setengah Tol Jagorawi 30,16 kilometer hari ini, Rabu tanggal 22,” kata Titiek dalam keterangan yang diterima tvOnenews.com, Rabu (22/1/2025).

Sebelumnya, dia menjelaskan rencananya Komisi IV akan meninjau lokasi pagar laut pada Kamis (23/1/2025).

Sebab, hari ini Komisi IV dijadwalkan menggelar rapat bersama Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono membahas soal pagar laut.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:36
02:19
15:10
01:43
01:18
11:40
Viral