

- tvOnenews.com/Adinda Ratna Safira
Mensos Pastikan Bantuan Korban Banjir Tersalurkan, Bangun Dapur Umum-Kirim Logistik
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul memastikan bantuan para korban banjir di sejumlah wilayah Indonesia tersalurkan.
Pasalnya Gus Ipul menyebutkan pihaknya memiliki lumbung sosial atau tempat penyimpanan logistik dengan sumber daya manusia (SDM) yang dekat dengan titik-titik rawan bencana.
“Oh iya (bantuan) semua dikirim. Saya belum tahu semua laporannya. Tapi setiap ada banjir kan kita sudah punya lumbung sosial dengan sumber daya manusianya. Jadi kita pasti kirim sesuai dengan kebutuhannya,” kata Gus Ipul, kepada wartawan, pada Senin (17/3/2025).
Kemudian dalam pendistribusian bantuan banjir ini, pihaknya juga berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota yang didukung oleh provinsi untuk mendirikan dapur umum.
“Dan itu kita koordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota ya juga didukung oleh provinsi. Jadi kabupaten dan kota menentukan kondisi darurat baru kita bantu mendirikan dapur umum atau juga mengirim logistik yang diperlukan,” tukas Gus Ipul.
Selain itu Saifullah juga telah memberikan instruksi kepada seluruh jajarannya agar tetap siaga. Sebab, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memperingatkan akan ada puncak aktivitas hidrometeorologi.
“Ya semua siaga. Hari ini semua siaga. Pemerintah secara keseluruhan siaga. Dan kita harus waspada,” terang Gus Ipul.