

- Aldi Herlanda/tvOnenews
Kasus Oknum TNI Tembak 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Menkopolkam: Beri Hukuman yang Terberat
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, dan Keamanan (Menkopolkam) Budi Gunawan menanggapi kasus tewasnya 3 polisi anggota Polres Way Kanan saat menggerebek lokasi sabung ayam di Negara Batin, Way Kanan, Lampung.
3 polisi yang diduga tewas akibat ditembak oleh oknum anggota TNI, dan saat ini telah diamankan oleh POM TNI.
"Ini proses sudah berlangsung, sudah ditangani oleh Pom TNI," ucap Budi di Bandara Soekarno Hatta, Selasa (18/3/2025).
Budi menegaskan, dalam perkara pihaknya telah meminta TNI dan Polri untuk menindak tegas bagi oknum yang telah melakukan kesalahan bahkan hingga melayangkan nyawa seseorang.
"Saya sudah bicara kepada Panglima dan Kapolri, bahwa tindakan yang dilakukan oleh oknum tersebut ini sangat tidak, tidak dapat dibenarkan," tegasnya.
Budi juga menuturkan, bahwa ia meminta agar oknum anggota TNI dihukum seberat-beratnya jika terbukti melakukan penembakan terhadap 3 anggota Polisi.
"Proses hukum, berikan hukuman yang terberat. Yang terberat tanpa pilih kasih dan melakukan secara transparan," tandasnya.