Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto (kiri) berdialog dengan siswa SD yang menjadi peserta vaksinasidi Lombok Tengah, NTB, Selasa (15/3/2022)..
Sumber :
  • ANTARA

Kepala BNPB Memastikan MotoGP Aman Dari Potensi Penularan Covid-19

Selasa, 15 Maret 2022 - 14:48 WIB

Jakarta - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal TNI Suharyanto memastikan pergelaran MotoGP di Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat aman dari potensi penularan Covid-19.

“Pelaksanaan MotoGP kita yakinkan betul aman dari potensi penularan COVID-19,” katanya dalam taklimat media yang diterima di Jakarta, Selasa (15/3/2022).

Ia mengatakan BNPB dan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Nasional akan terus mendampingi proses pelaksanaan vaksinasi pada saat pra hingga usai ajang internasional MotoGP yang diselenggarakan pada 18 hingga 20 Maret 2022.

Dalam kunjungannya ke pertemuan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mandalika, Lombok Tengah, ia menegaskan bahwa vaksinasi menjadi tameng dalam mencegah penularan Covid-19.

“Tameng untuk menghadapi dan melawan apapun jenis varian Covid-19 yang ada saat ini adalah dengan menggenjot vaksinasi,” katanya.

Ia mengapresiasi keseriusan pemerintah daerah serta dukungan kolaborasi lintas sektor yang mampu membuat Nusa Tenggara Barat menjadi satu-satunya provinsi dengan PPKM level 1.

Hal ini, katanya, menjadi bukti bahwa Nusa Tenggara Barat, khususnya Lombok Tengah siap menyambut perhelatan MotoGP dan membangun kepercayaan secara nasional dan internasional terhadap Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
07:14
01:12
01:05
01:25
Viral