Kominfo Apresiasi Kerja Sama Operator Seluler di MotoGP Mandalika.
Sumber :
  • antara

Kominfo Apresiasi Kerja Sama Operator Seluler di MotoGP Mandalika

Minggu, 20 Maret 2022 - 17:35 WIB

Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menyatakan, Kementerian Kominfo berikhtiar menyukseskan pagelaran balapan MotoGP Mandalika melalui dukungan infrastruktur teknologi, informasi dan komunikasi (TIK) yang memadai. 

Menkominfo Johnny G. Plate, ketika mengunjungi Media Center Kominfo di Mandalika, Minggu (20/03/2022) mengatakan bahwa pihaknya telah menambah dukungan berupa jaringan tulang punggung atau backbone, 5G experience hingga spektrum frekuensi.

Menteri Johnny menyebutkan, untuk jaringan tulang punggung backbone, Kementerian Kominfo bersama mitra kerja menyediakan empat lapisan sekaligus.

“Saat ini dari jaringan telekomunikasinya, operator jaringan tulang punggung dan operator telekomunikasi selular sudah menyiapkan empat lapis jaringan tulang punggung, diantaranya mencakup jaringan tulang punggung utama dan tiga jaringan hot backup standby. Mudah-mudahan dengan itu nanti pengiriman data berjalan dengan lancar,” tutur Menteri Johnny.

Untuk kebutuhan komunikasi, Kementerian Kominfo menyiapkan tambahan spektrum frekuensi untuk operator seluler. Menurut Menkominfo, tambahan perangkat radio monitoring dari Balai Monitoring Kominfo yang saat ini digunakan untuk mengawal MotoGP Mandalika. 

“Melibatkan Balai Monitoring Kominfo di Nusa Tenggara Barat, Denpasar, Banyuwangi, Surabaya dan Makassar untuk menjaga spektrum frekuensi agar balapan MotoGP berjalan dengan lancar, pelayanan telekomunikasi transportasi baik darat, laut dan udara berjalan dengan lancar khususnya transportasi yang berkaitan dengan penerbangan-penerbangan VVIP, dan tersedianya spektrum yang memadai untuk layanan telekomunikasi dan transmisi data,” jelas Menkominfo Johnny G. Plate.

Sedangkan untuk 5G Experience, Menkominfo menyatakan bahwa telah ditambahkan dan dipinjamkan sebanyak 2,3 Giga dari operator. Kemudian, 3,5 Giga dan 26 Giga Hertz spektrum untuk mendukung telekomunikasi di MotoGP Mandalika 2022.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
08:14
10:48
02:51
01:25
01:35
Viral