Situs Batu Melingkar Jahiang di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diresmikan sebagai situs budaya, Minggu (8/8/2021),.
Sumber :
  • tim tvOne

"Circle Stone" Tasikmalaya Diresmikan Sebagai Situs Budaya

Senin, 9 Agustus 2021 - 11:23 WIB

Tasikmalaya - Situs Batu Melingkar Jahiang atau "Circle Stone" Jahiang yang berada di Kampung Cipeujit, Desa Jahiang, Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diresmikan sebagai situs budaya, pada Minggu (8/8/2021). Situs "Circle Stone" Jahiang memiliki 37 buah situs batu melingkar, atau dapat dikatakan terbanyak di Dunia.

Peresmian situs ditandai dengan syukuran dan pengguntingan pita di lokasi situs oleh Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sopari Al-Ayubi, dan Mantan Kapolda Jabar Irjen Pol (Purn) Anton Charlian, sebagai penggagas pelestarian Situs Batu Melingkar Jahiang.

“Kita harus bisa menjaga dan melestarikan situs ini dengan baik, karena ini adalah peninggalan yang berharga dari para pendahulu kita, sesuai pesan yang ada dalam amanat galunggung bahwa kita jangan sampai melupakan masa lalu, karena tidak akan ada masa kini kalau tidak ada masa lalu” kata Asep Sopari.

Sementara itu, Anton Charlian berharap situs tersebut bisa menjadi kebanggan masyarakat Sunda. Situs Batu Melingkar Jahiang menunjukkan bahwa Sunda mempunyai sejarah panjang dalam peradaban, baik di Indonesia maupun dunia.

Anton juga berharap Situs Batu Melingkar bisa dikembangkan dan dikelola oleh warga lokal. “Orang lain mempunyai satu Circle Stone saja sudah bangga, kita di sini mempunyai puluhan, jangan sampai warisan sejarah ini dikuasai pihak asing," kata dia.

Ia juga mengatakan situs yang terdiri dari puluhan kumpulan batu melingkar ini dianggap warisan budaya dan sejarah yang bernilai tinggi, dan baru pertama kali ditemukan di Indonesia. 

"Jumlah Circle Stone yang ada di sini sebanyak 37 buah, bisa dikatakan, terbanyak di dunia. Warga masyarakat Desa Jahiang harus bangga dengan adanya situs ini,” paparnya. (ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:50
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
Viral