Ridwan Kamil (kiri), Camillia Laetitia Azzahra (tengah) dan Atalia Praratya (kanan) Ketika di Ruang VIP Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (12/6/2022).
Sumber :
  • Istimewa

Ridwan Kamil, Atalia dan Putrinya Kompak Berbaju Hitam Ketika Jemput Jenazah Eril

Minggu, 12 Juni 2022 - 19:11 WIB

Jakarta - Atalia Praratya dan putrinya Camillia Laetitia Azzahra datang ke Bandara Soekarno Hatta untuk menyambut suaminya Ridwan Kamil yang membawa jenazah putra kesayangannya Emmeril Kahn Mumtadz (Eril). Ketiganya tampak kompak mengenakan pakaian serba hitam dalam penyambutan jenazah Eril di Bandara Soekarno Hatta pada Minggu (12/6/2022).

Pihak keluarga almarhum Emmeril Kahn Mumtadz berterima kasih kepada pihak yang memberikan bantuan serta dukungan moril, terutama Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Izinkan kami juga atas nama keluarga Pak Ridwan Kamil dan juga almarhum Emmeril Kahn Mumtadz mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh warga dan lain-lain, yang kami sulit menyampaikan ucapan terima kasih satu per satu. Di antaranya kepada Bapak Presiden Joko Widodo," ucap adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman, kepada wartawan di area Kargo Jenazah Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta), Minggu (12/6/2022).

Sejak keponakannya hilang, lanjut Elpi, Presiden Jokowi langsung meminta jajarannya untuk membantu pencarian. Pihak keluarga banyak dibantu jajaran pemerintah hingga proses pengurusan dan kepulangan jenazah Eril.

"Yang telah memerintahkan jajarannya untuk membantu kami sekeluarga selama masa pencarian kemudian pengurusan jenazah, sehingga kami bisa sampai di sini," kata Elpi, "Tentu ini juga dibantu Kemenlu, KBRI di Swiss kemudian juga kami dibantu KBRI di Doha sehingga kami bisa sampai sini," ujar Elpi.

Jenazah Eril diberangkatkan langsung dari Bandara Internasional Soekarno Hatta menuju ke Bandung Jawa Barat dengan iring-iringan mobil yang sangat terbatas.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral