- antara
Surya Paloh: Partai Nasdem dan PKS Memiliki Sejumlah Kesamaan
Jakarta - Setelah melakukan pertemuan, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menjelaskan sejumlah kesamaan partainya dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan saat ini sudah disepakati tiga poin penting.
Di depan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, Surya Paloh mengatakan bahwa PKS dan Partai Nasdem menghargai arti keberadaan institusi politik yang merupakan posisi yang super-strategis dalam melanjutkan pembangunan bangsa Indonesia.
Selain itu, NasDem dan PKS sama-sama menyadari jika pergumulan seluruh permasalahan bangsa yang begitu kompleks, tidak bisa diselesaikan hanya satu institusi partai politik atau satu kelompok saja.
"Harus diwujudkan dengan merajut kerja sama dengan para pihak," ujarnya.
Terakhir yakni menempatkan dan menumbuhkan nilai-nilai komitmen ideologi Pancasila di atas kepentingan kedua partai.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakan pertemuan bersama Surya Paloh akan ditindaklanjuti dalam tataran elite politik terkait hal-hal teknis. Dia berharap PKS dapat mencontoh Partai NasDem sebagai partai yang representatif dan bisa memberikan pelayanan, bukan hanya kepada anggota, melainkan untuk masyarakat luas.
Pertemuan di ini dilakukan dalam hal penjajakan persiapan koalisi jelang Pemilu 2024. Surya Paloh bertemu Ahmad Syaikhu di Kantor DPP NasDem dalam hal penjajakan persiapan koalisi jelang Pemilu 2024.