- Istimewa
Polri Menggelar Event Seni dan Budaya Nusantara Gemilang, Peserta Menyatakan Banyak Belajar Soal Nasionalisme dan Persatuan
Jakarta - Pagelaran ini berlangsung dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli 2022 mendatang.
Salah satunya dari peserta yang ikut. Peserta asal Sulawesi Selatan bernama Fanny Syam misalnya. Ia mengaku mendapatkan banyak pelajaran selama mengikuti Nusantara Gemilang.
"Kami berlatih sangat cepat. Kesannya sangat luar biasa. Meski menguras energi ada manfaat yang kami dapatkan," kata Fanny di Jakarta Pusat, Kamis (23/6)
Peserta lainnya asal Gorontalo, Novita Fakdawer mengaku akan membawakan tarian Saronde.
"Kami akan mencampurkan ragam khas dari daerah lain. Persiapan dua minggu. Ini kegiatan bermanfaat karena mempersatukan kami," ujar Novita yang berdarah Papua ini.
Miranda Sinaga, peserta dari Sumatera Utara mengaku senang bisa mengikuti acara Nusantara Gemilang.
"Kami belajar banyak soal nasionalisme dan persatuan. Tentu makin bangga karena kita bisa bertemu dengan teman-teman baru dari berbagai macam suku," ujar dia.