Jenazah Almarhum Menpan RB Tjahjo Kumolo Ketika di Rumah Duka Kompleks Rumah Dinas Widya Chandra 4 Nomor 2, Jakarta.
Sumber :
  • PDIP

Puan Maharani Berduka Atas Wafatnya Tjahjo Kumolo

Jumat, 1 Juli 2022 - 16:49 WIB

Jakarta - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyampaikan duka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo pada Jumat (1/7/2022).

“Pertama-tama saya ingin menyampaikan atas nama keluarga ibu Megawati Soekarnoputri ketua umum PDIP perjuangan kami turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya bapak Tjahjo Kumolo dan semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT dan diberikan yang terbaik dan beliau husnul khotimah,” ujar Puan setelah ikut mengantarkan Jenazah Almarhum ke dalam ambulans untuk dibawa ke Gedung Kemenpan RB, Jumat (1/7/2022).

Atas nama keluarga besar PDI perjuangan, Puan mengatakan kehilangan salah satu kader terbaik.

“Sebagai penghormatan terakhir dari partai, maka di seluruh kantor PDIP mulai hari ini mengibarkan bendera PDIP perjuangan selama 7 hari ke depan,” ujar Puan.

Puan meminta kepada seluruh pihak agar bisa mendoakan beliau dan berharap agar keluarga beliau diberikan ketabahan serta acara pemakaman bisa berjalan dengan baik dan lancar.

Diketahui, Menpan RB Tjahjo Kumolo meninggal pada usia 65 tahun di RS Abdi Waluyo pukul WIB 11.10 WIB.

Jenazah kemudian dibawa ke rumah duka yang berada di Kompleks Rumah Dinas Widya Chandra 4 Nomor 2, Jakarta lalu dibawa ke gedung Kemenpan RB. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral