Dok. Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo.
Sumber :
  • tim tvOnenews/langgeng

Benarkah Brigadir J Menangis Karena Dapat Ancaman? Mabes Polri: Semua Informasi Masih di Timsus

Minggu, 24 Juli 2022 - 14:33 WIB

Jakarta - Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo angkat suara terkait pernyataan pengacara Kamaruddin Simanjuntak terkait dugaan ancaman terhadap Brigadir J sebelum tewas di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, Jumat (8/7/2022). Sebelumnya, Kamaruddin Simanjuntak mengatakan Brigadir J sempat menangis karena diduga mendapat ancaman sejak Juni 2022. 

Menurut Irjen Dedi, pihaknya belum mendapat pernyataan tersebut dari tim khusus (timsus) yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. "Semua informasi yang didapat masih di timsus," ujar Irjen Dedi sesuai dikonfirmasi, Minggu (24/7/2022). 

Irjen Dedi menjelaskan dirinya bahkan belum mendapat informasi yang diklaim Kamaruddin Simanjuntak. 

Oleh karena itu, dia belum bisa menyampaikan perkembangan kasus tewasnya Brigadir J karena masih dalam penyidikan. "Kalau belum dapat info, saya enggak bisa sampaikan ke teman-teman. Sebab, saya juga belum dapat datanya," tegasnya. 

Irjen Dedi mengatakan siapa pun agar tidak mendahului penyidikan kasus baku tembak sesama polisi tersebut. 

Sebab, dia mengaku hal tersebut akan memperkeruh keadaan jika pernyataan tidak disampaikan dari ahli. "Saya imbau agar tidak ada spekulasi-spekulasi. Jika ahli belum mengeluarkan pernyataan, itu yang membentuk isu," imbuhnya.

Brigadir J Menangis

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:43
03:30
01:06
01:18
03:11
01:14
Viral