Kementerian Kesehatan Mendorong Para Ahli dan Peneliti Terlibat Aktif dalam Memperluas Cakupan Kesehatan Semesta.
Sumber :
  • tvone

Kementerian Kesehatan Mendorong Para Ahli dan Peneliti Terlibat Aktif dalam Memperluas Cakupan Kesehatan Semesta

Kamis, 28 Juli 2022 - 18:22 WIB

Jakarta - Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Kunta Wibawa Dasa Nugraha mendorong para ahli dan peneliti yang tergabung dalam wadah Think 20 (T20) untuk terlibat aktif dalam upaya memperluas Cakupan Kesehatan Semesta (Universal Health Coverage/UHC).

“Masyarakat perlu mendapat akses layanan perawatan berkualitas yang mereka butuhkan terlepas dari keadaan ekonomi,” kata Kunta Wibawa saat menjadi pembicara dalam Forum Task Force 6: Putting People at The Center of the Health System yang diikuti secara daring di Jakarta, Rabu malam (27/7/2022).

Penerapan UHC, menurut Kementerian Kesehatan, adalah solusi untuk mengatasi ketimpangan layanan kesehatan bagi masyarakat dunia yang kini sedang memasuki tahap pembahasan intensif di Forum G20

Indonesia mendukung UHC melalui implementasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sebagai upaya memberikan jaminan kesehatan berkualitas secara menyeluruh kepada masyarakat secara berkeadilan. 

“JKN menjamin semua orang dapat mengakses pelayanan kesehatan berkualitas tanpa mengalami kesulitan finansial," katanya.

Menurut Kunta Wibawa, salah satu tantangan dalam implementasi JKN di Indonesia adalah pemenuhan sumber daya manusia. 

“Untuk mendukung ketahanan sistem kesehatan yang efektif, Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin telah menetapkan enam pilar transformasi sistem kesehatan,” ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:39
02:22
03:02
00:54
01:35
02:15
Viral