Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar.
Sumber :
  • Istimewa

Alasan PKB dan Gerindra Mendaftar di 8 Agustus Mendatang, Keduanya Kompak Gunakan Hari Baik Biar Berkah

Kamis, 4 Agustus 2022 - 16:20 WIB

Dipilihnya tanggal 10 Muharam ini, lanjut Huda juga sebagai simbol jika dalam perjuangan politik tidak bisa dilepaskan nilai-nilai luhur dari sisi keyakinan spiritual. Dengan demikian semua proses perjuangan politik tidak hanya berakhir pada siapa dapat apa, tetapi lebih dari itu menjadi media untuk memberikan kemanfaatan lebih besar kepada sesama. 

"Pemilihan waktu baik ini menjadi penanda bahwa perjuangan kita di ranah politik ini tidak hanya didasari semangat mengejar kekuasaan semata tetapi juga terinsipirasi dari nilai-nilai luhur agama yang menjadi inspirasi dan suluh perjuangan untuk sesama,” katanya. 

Huda mengungkapkan 10 Muharam juga kerap disebut sebagai Hari Raya Yatim. Sebab, pada momentum ini, seluruh Umat Islam diharap memberikan penghargaan dan pengayoman kepada para yatim agar mereka tidak merasa sendirian. 

“Maka kami berencana sebelum berangkat ke KPU, PKB akan mengelar doa bersama dan santunan kepada para yatim. Dengan demikian keberkahan akan terus mengiringgi langkah PKB kedepan,” pungkasnya. 

Sebelumnya, Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan mengatakan Gerindra bakal mendaftar sebagai peserta pemilu pada 8 Agustus 2022. "Kami daftar tanggal 8 (Agustus)," kata Dasco, Senin (1/8/2022). 

Hal yang sama juga disampaikan Ketua KPU Hasyim Asya’arie jika pada Gerindra dan PKB bakal daftar di hari sama pada 8 Agustus 2022.(ppk)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
03:04
03:16
05:48
13:01
07:14
Viral