Dok - Presiden Joko Widodo dan Menhub Budi Karya Sumadi.
Sumber :
  • antara

Saling Waspada Mengawasi Covid-19 Varian Mu!

Kamis, 9 September 2021 - 05:43 WIB

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito menyebut virus SARS-CoV-2 varian Mu atau B1621 belum ditemukan di Indonesia. "Data 'Whole Genome Sequencing' (WGS) per 6 September 2021 menyebutkan bahwa varian Mu tidak ditemukan di Indonesia," kata Wiku.

"Varian Mu atau B1621 merupakan varian yang pertama kali ditemukan di Kolombia pada Januari 2021, varian ini kemudian ditetapkan sebagai varian yang diamati oleh WHO pada 30 Agustus 2021," tambah Wiku.

Varian tersebut menurut Wiku sudah mengalami perubahan pada susunan genetikanya dan diprediksi dapat memperbarui karakteristik virus. "Dengan demikian indikasi karakteristik MU seperti lebih ganas dibanding Delta masih merupakan perkiraan dan masih terus diteliti lebih dalam," ungkap Wiku.

Diketahui, per Senin (6/9), Varian Mu telah ditemukan di 46 negara. Namun varian ini belum ditemukan di negara-negara Asia Tenggara, termasuk Indonesia. (ant/ito)

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral