Agus Harimurti Yudhoyono dan Annisa Pohan mengikuti Upacara HUT ke-77 RI secara virtual, Rabu (17/8/2022).
Sumber :
  • Demokrat

AHY Ikut Upacara HUT ke-77 RI Pakai Baju Adat Bali, Herzaky: Makna Pemimpin yang Bisa Kasih Semangat ke Rakyat

Rabu, 17 Agustus 2022 - 17:55 WIB

Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tidak hadir ke Istana Merdeka. Ia dan Istrinya memilih mengikuti upacara HUT ke-77 RI secara virtual.

Ia diketahui mengikuti rangkaian acara HUT kemerdekaan RI dari awal sampai akhir dari kediamannya di bilangan Jakarta Selatan.

"Hari ini menjadi momen ungkapan syukur atas jalan panjang yang kita lalui. Indonesia tetap kokoh berdiri jadi negara besar yang lahir dari pemikiran dan langkah besar anak bangsa," kata AHY via Twitter-nya @AgusYudhoyono, Rabu (17/8/2022).

"Hari ini juga menjadi momentum bagi kita semua menegaskan komitmen persatuan dalam ikhtiar kita melawan pandemi, merawat demokrasi dan mengoptimalkan momentum kebangkitan ekonomi. Mewujudkan Indonesia yang makin damai, adil dan sejahtera, maju mendunia. Dirgahayu, Indonesiaku!" sambungnya. 

Dalam kesempatan ini, AHY dan Annisa Pohan selaku istri memilih memakai busana adat daerah Provinsi Bali dengan kombinasi warna hitam, putih, dan merah yang melambangkan warna Tridatu. 

"Busana ini sengaja dipilih sebagai simbol semangat optimisme untuk kita bangkit bersama menjemput sukses di masa depan. Serta menggambarkan seorang pemimpin hendaknya mampu memberi semangat kepada rakyatnya di tengah suasana suka ataupun duka," kata Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra dalam keterangannya, Rabu (17/8/2022).

Selain itu, pilihan kombinasi warna yang pada balutan busana adat itu juga memiliki makna tersendiri. Herzaky kemudian menjelaskan bahwa warna hitam itu untuk memberikan kesan elegan dan generasi milenial.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:39
02:22
03:02
00:54
01:35
02:15
Viral