Partai Gerindra mengadakan gowes sepeda meriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Jonggol bersama pejabat setempat..
Sumber :
  • Partai Gerindra

Gelar Gowes di Jonggol, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani: Insya Allah Prabowo akan Jadi Presiden 2024

Minggu, 21 Agustus 2022 - 15:46 WIB

Jakarta - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan mulai dari tanah Bogor, Prabowo Subianto akan menjadi presiden di tahun 2024.

Hal itu dia ungkapkan usai mengikuti kegiatan Gowes Merah Putih Kemerdekaan HUT ke-77 RI bersama masyarakat Jonggol.

"Insya Allah dari tanah Bogor inilah Pak Prabowo akan jadi presiden di 2024. Negara kita usianya sudah ke-77 tahun merdeka. Kita harus optimistis," kata Muzani melansir dari keterangan resmi, Minggu (21/8/2022).

Kegiatan gowes ini diikuti sejumlah pejabat seperti Plt Bupati Kabupaten Bogor Iwan Setiawan, Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Mulyadi, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto dan sejumlah anggota DPRD Kabupaten Bogor.

Kegiatan ini ternyata bagian dari arahan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Dia mengatakan bahwa partai politik harus memberikan semangat optimisme pada masyarakat.

Selain itu, Muzani beserta rombongan menyempatkan diri membagikan kebutuhan pokok atau sembako kepada masyarakat Jonggol.

"Sebagaimana arahan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, partai politik harus memberikan semangat optimisme dengan suasana kegembiraan di tengah masyarakat," jelasnya.

Selain itu, Wakil Ketua MPR ini menyadari bahwa seluruh pimpinan Partai Gerindra di daerah memiliki beban dan tanggung jawab yang besar dalam memenangkan Pileg atau Pilpres 2024.

"Saya berharap kerja keras Anda semua berubah kemenangan untuk Pak Prabowo dalam Pilpres serta menang Pileg 2024 tentunya. Kita harus semangat untuk mengawali kerja kita ke depan dengan optimisme," ujarnya.

Menurut Muzani, apabila Prabowo mendapatkan kesempatan untuk memimpin negara Indonesia, maka bangsa Indonesia dapat maju dan sejahtera.

Dia optimis bahwa Prabowo dapat membawa perubahan bangsa, menjadi lebih mandiri, perekonomian maju dan rakyatnya sejahtera. (agr/nsi)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral