Kota Tua.
Sumber :
  • Julio Trisaputra/tvOne

Puluhan Petugas Dishub Jaga Kota Tua Selama 24 Jam Cegah Parkir Sembarangan

Selasa, 30 Agustus 2022 - 13:12 WIB

Jakarta – Puluhan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) diturunkan untuk menjaga Kota Tua selama 24 jam.

Setidaknya 60 petugas berjaga di sana agar tidak ada wisatawan yang parkir sembarangan.

"Kita terjunkan 60 petugas yang bekerja selama tiga shift di Kota Tua untuk melakukan penjagaan," kata Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat Affandi Nofrisal saat dihubungi Antara, Selasa (30/8/2022).

Affandi memaparkan petugas akan mengimbau para pengendara agar parkir di lokasi binaan Kota Intan.

Tidak hanya itu, petugas di lapangan juga akan mendorong pengendara untuk melakukan uji emisi di Jalan Cengkeh agar kawasan Kota Tua rendah polusi udara.

Menurut dia, Pemerintah Kota Jakarta Barat sudah melarang kendaraan umum untuk melintas di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat demi mengurangi polusi udara.

Kendaraan yang boleh melintas hanyalah kendaraan karyawan penyewa di kawasan Kota Tua.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral