Irjen Ferdy Sambo sedang memperagakan adegan menembakan senjata ke tembok.
Sumber :
  • TV Polri

Rekontruksi Pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo Tembakan Pistol ke Arah Tembok Seusai Menghampiri Tubuh Brigadir J

Selasa, 30 Agustus 2022 - 19:39 WIB

Jakarta - Perkembangan kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, memasuki tahap rekonstruksi yang digelar pada Selasa (30/8/2022). Tersangka utama Ferdy Sambo sedang memperagakan adegan menembakan pistol ke arah tembok di rumah dinasnya di Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Hasil pantauan dari tayangan Polri TV, terlihat Brigadir J nampak tergeletak di ruang tengah rumah dinas tersebut. Posisi Brigadir J saat itu tergeletak di dekat tangga menuju lantai dua. 

Posisi Brigadir J tergeletak usai ditembak oleh Bharada E yang berada di depannya. Namun, dalam rekonstruksi tersebut tidak disebutkan jenis senjata yang digunakan Bharada E dalam penembakan tersebut.

Irjen Ferdy Sambo menembakan senjata ke tembok ( YouTube Polri TV Radio)

"Brigadir J berada di ruang tengah rumah dinas Ferdy Sambo, nampak menunduk dan ada Bharada E seperti mengeluarkan senjata dari dalam saku celana dan mengarahkan senjata ke korban Brigadir J," bunyi keterangan dari tayangan Polri TV, seperti tvOnenews.com, Selasa, 30 Agustus 2022.

Selanjutnya, setelah Brigadir J tergeletak seusai ditembak, Ferdy Sambo menghampiri tubuh ajudannya tersebut. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:26
03:46
01:10
11:02
09:18
02:44
Viral