Menag Yaqut Cholil Qoumas (kanan) menerima kunjungan Dubes Kerajaan Arab Saudi Syekh Essam bin Abed Al-Taqafi di Kantor Kemenag, di Jakarta, Senin (12/9/2022)..
Sumber :
  • ANTARA

Oktober Mendatang, Pemerintah Bakal Bahas Penambahan Kuota Haji ke Menteri Haji Saudi

Senin, 12 September 2022 - 17:26 WIB

Jakarta - Pemerintah RI merencanakan untuk membahas penambahan kuota haji tahun depan kepada Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F. Al-Rabiah. Rencananya, Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi itu akan datang ke Indonesia untuk pertama kalinya pada 23 Oktober 2022.

"Presiden menanyakan apakah penambahan kuota haji ini sudah dibicarakan dengan Menteri Haji dan Umrah. Nah, saya kira ini pintu masuk yang baik untuk menjadwalkan Presiden bisa bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi," ujar Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (12/9/2022).

Ia menambahkan Presiden menginginkan jawaban yang pasti soal bisa atau tidaknya penambahan kuota haji tahun 2023.

Selain membahas soal kuota haji, pada hari ini (12/9) Menag Yaqut bersama Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Indonesia, Syekh Essam bin Abed Al-Taqafi juga membahas persiapan kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi ke Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Syekh Essam bin Abed Al-Taqafi mengajak pemerintah Indonesia untuk bersama-sama menyukseskan kunjungan Menteri Haji dan Umrah ke Indonesia.

"Saya sangat konsen dengan rencana kedatangan Menteri Haji dan Umrah, karena ini kunjungan pertamanya secara resmi ke Indonesia," tuturnya.

Ia mengharapkan kedatangan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi ini mendapat sambutan yang istimewa serta berjalan dengan baik dan tentunya kunjungan ini akan membahas penambahan kuota jamaah haji Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral