Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.
Sumber :
  • Tim tvOne/Julio Trisaputra

SBY di Rapimnas Demokrat: Saya Sudah Pensiun, yang Muda-muda Saja

Kamis, 15 September 2022 - 19:38 WIB

Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkap isi pidato tertutup dari Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat 2022.

AHY mengatakan, isi pidato SBY itu berupa masukan-masukan soal apa yang bisa dikerjakan dan tidak perlu dikerjakan oleh partai berdasarkan pengalamannya.

"Pak SBY tadi sampaikan pesan apa yang harus dan jangan kita kerjakan. Itu semua adalah buah dari pengalaman dan perjalanan panjang beliau sebagai seorang abdi negara, sebagai seorang politisi dan negarawan. Kita semua harus dengarkan dengan baik," kata AHY dalam Rapimnas di JCC, Jakarta Pusat, Kamis (15/9/2022).

"Dan akhirnya saya tutup dengan instruksi. Instruksi ini untuk dijalankan, untuk dijadikan pedoman. Saya tidak ulangi yang sifatnya teknis atau target-target pemenangan," lanjut AHY.

SBY terlihat hadir di acara tersebut untuk menyampaikan pidato tertutup dari awak media.

Lebih lanjut, SBY juga mengatakan tidak ikut campur lagi soal urusan partai.  

"Saya sudah, sudah pensiun yang muda-muda saja," pungkas dia. (saa/ebs)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral