tangkapan layar - Avatar peretas Bjorka di forum Breached.to.
Sumber :
  • tim tvonenews

Dijerat Pasal UU ITE, Inilah Motif dan Peran Pemuda Asal Madiun yang Diduga Muluskan Aksi Hacker Bjorka dalam Membocorkan Data

Sabtu, 17 September 2022 - 07:42 WIB

Jakarta - Kemunculan sosok Bjorka yang membocorkan data-data pribadi dan milik pemerintah Indonesia menjadi sorotan warganet beberapa waktu terakhir ini.

Aksi hacker yang memakai nama samaran Bjorka tersebut melancarkan aksinya dalam membocorkan data secara sporadis.

Tak sembarangan, hacker Bjorka mengaku membocorkan sejumlah data penting negara. Termasuk membobol miliaran data penduduk Indonesia.

Bukan saja dari kalangan masyarakat biasa, tapi Bjorka juga mengaku telah membobol data penting milik negara, serta data pribadi sejumlah petinggi negara.

Sementara sejak kemunculan hacker yang mengaku bernama Bjorka itu beberapa orang dikaitkan sebagai sosoknya yang asli.

Salah satunya yaitu  MAH, seorang pemuda berasal dari Madiun itu ditangkap polisi pada Rabu, 14 September 2022.

Muhammad Agung Hidayatullah, 21, alias MAH pemuda Madiun dugaan terkait kasus Hacker Bjorka yang ditangkap polisi pada Rabu, 14 September 2022 itu ditetapkan sebagai tersangka.

Namun MAH tidak ditahan, setelah menjalani pemeriksaan selama 2 hari, akhirnya dipulangkan ke rumahnya pada Jumat, 16 September 2022.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral