Potret karakter Velma Dinkley.
Sumber :
  • Antara

Heboh! Tokoh Velma Scooby Doo Digambarkan sebagai LGBT, Berikut Sinopsis film “Trick or Treat Scooby Doo!”

Jumat, 7 Oktober 2022 - 11:40 WIB

Jakarta - Film terbaru Scooby Doo dkk heboh diperbincangkan lantaran potongan video dari tayangan “Trick or Trick Scooby Doo!“ yang rilis pekan ini memperlihatkan detektif cerdas berkacamata itu merona ketika pertama kali bertemu dengan sang penjahat Coco Diablo

Dalam adegan lainnya, Velma juga mengatakan bahwa dirinya merasakan adanya ketertarikan kepada sang penjahat kepada rekannya Daphne.

Cuplikan yang tayang di Twitter tersebut pun semakin menegaskan dan mengkonfirmasi bahwa karakter Velma Dinkley menyukai perempuan. Walaupun para penggemar sudah lama menduga Velma memang menyukai seorang perempuan.

Sebelumnya produser dari serial dan film Scooby DooJames Gunn pernah berbicara tentang seksualitas Velma Dinkley, meskipun mereka tidak pernah menayangkannya secara resmi dan eksplisit di layar.

Audie Harrison, sang sutradara dari film teranyar mengatakan bahwa dirinya tidak menyangka ketertarikan Velma terhadap lawan jenis begitu menarik banyak perhatian. Sebelumnya dia hanya ingin menggarap tentang komedi romansa remaja yang canggung.

 “Tetapi rasanya sangat menyenangkan menjadi bagian dalam menormalisasi representasi, terutama dengan waralaba besar seperti Scooby Doo!”, kata Audie mengutip dari Antaranews pada kamis (6/10/2022). 
Sementara produser lainnya Tony Cervone juga sempat mengonfirmasi seksualitas Velma Dinkley dan mengunggahnya dengan simbol bendera LGBT.

Kelompok detektif amatir Mystery Inc. akan kembali menghibur kita semua melalui film terbarunya yang berjudul “ Scooby Doo: Trick or Treat Scooby Doo!”. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral