- kolase tvOnenews.com
Kompak! Dugaan Pengacara Brigadir J Sejalan dengan yang Disampaikan oleh Ketua Komunitas Civil Society
Kamaruddin menjelaskan bahwa cerita bahwa kliennya melakukan tindakan pelecehan seksual selalu berubah ubah dan tidak jelas.
"Kemudian pindah lagi tanggal 7 berhasil saya patahkan karena mereka masih coba-coba. Kemudian menginap 1 malam lagi di rumah itu bersama ajudan lain dan asisten rumah tangga kemudian di awal tanggal 8 akhirnya pindah lagi diperkosa entah kapan dan dimana," jelas Kamaruddin.
Ia juga menegaskan bahwa ancaman pembunuhan kepada Brigadir J telah berlangsung sejak lama. hal itu pun diketahui oleh kekasihnya Vera Simanjuntak.
"19 Juni dia sudah diancam dibunuh, tanggal 21 Juni sudah diancam mau dibunuh, terakhir 7 Juli diancam dibunuh. Kemudian tanggal 8 Juli dibunuh. Artinya dalil dia bohong. Karena ada rekam jejak elektronik yang mengarah ke pembunuhan berencana," pungkas Kamaruddin.
Sebelumnya, Ferdy Sambo menyampaikan permintaan maaf kepada semua pihak yang terseret dalam kasusnya, terutama kepada keluarga korban.
"Saya sangat menyesal. Saya menyampaikan permohonan maaf kepada pihak-pihak yang sudah terdampak atas perbuatan saya, termasuk bapak dan ibu dari Josua," kata Ferdy Sambo di Kejagung, Jakarta Selatan, Rabu (5/10/2022). (ree/Mzn)