Ilustrasi Polri.
Sumber :
  • istimewa

Presiden Jokowi Kumpulkan Pejabat Tinggi Polri Jumat Besok di Istana, Ada Apa?

Kamis, 13 Oktober 2022 - 22:10 WIB

Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dikabarkan akan memanggil Pejabat tinggi (Pati) Polri ke Instana Negara Jumat (14/10/2022) besok. 

Adapun perwira tinggi yang rencananya akan dipanggil Jokowi ke Istana Negara besok mulai dari Kapolri, Kapolda hingga Kapolres/Kapolresta/Kapolrestabes seluruh Indonesia. 

Belum diketahui secara pasti apa yang akan disampaikan oleh Presiden Jokowi mengenai adanya pemanggilan para Perwira Tinggi Polri ini. 

Ketika dikonfirmasi oleh awal media, Jokowi juga tidak memberikan jawaban apa yang akan dibicarakannya besok.

"Besok didengarkanlah (arahannya). Masih besok," kata Presiden Jokowi saat ditanya oleh awak media mengenai pemanggilan Pati Polri tersebut. 

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berencana memanggil Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran ke Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (14/10/2022). 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral