Petugas bandara Disiapkan Jelang G20.
Sumber :
  • Imigrasi RI

Sebanyak 177 Petugas Imigrasi Diterjunkan Menyambut Delegasi Asing di Bandara I Gusti Ngurah Rai Saat Konferensi KTT G20

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 22:53 WIB

Berbagai persiapan menyambut kedatangan delegasi KTT G20 di Bandara I Gusti Ngurah Rai telah dilakukan Direktorat Jenderal Imigrasi. Plt. Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham RI Widodo Eka Tjahjana telah mengecek langsung kesiapan jajarannya itu di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Dalam kunjungannya itu, Widodo mengecek alur kedatangan delegasi KTT G20 di Terminal Kedatangan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai. Ia memeriksa pos pemeriksaan kesehatan sampai konter-konter Imigrasi. Usai pengecekan itu, ia menyampaikan seluruh petugas dan tempat pemeriksaan Imigrasi siap menyambut kedatangan delegasi KTT G20 di Bali.

KTT G20 adalah puncak acara rangkaian kegiatan G20 di bawah presidensi Indonesia yang berlangsung sejak Desember 2021. Konferensi Tingkat Tinggi G20 atau G20 Bali Summit akan berlangsung di The Apurva Kempinski, Nusa Dua, Bali, pada 15 hingga 16 November 2022. Selama kegiatan itu para delegasi dijadwalkan juga mengunjungi Tahura Mangrove Ngurah Rai di Denpasar, dan Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park di Jimbaran, Badung. (hw/ppk)
 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral