- tim tvonenews
PN Jaksel Belum Tahu Adanya Pengalihan Arus Lalu Lintas Jelang Sidang Ferdy Sambo CS
Jakarta - Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan bakal menggelar sidang perdana dugaan pembunuhan berencana dan obstruction of justice penyidikan kasus Brigadir J, dengan terdakwa Ferdy Sambo Cs, Senin (17/10/2022) besok.
Sidang perdana Ferdy Sambo dan sebelas tersangka lainnya itu diduga akan mendapat perhatian khusus dari masyarakat, sehingga pengamanan di sekitar PN Jaksel diperketat.
Pejabat Humas Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan Djuyamto mengaku belum mengetahui soal pengalihan arus lalu lintas yang akan dilakukan.
"Belum tahu saya soal pengalihan arus lalin (lalu lintas)," ujar Djuyamto kepada tvOnenews.com, Minggu (16/10/2022).
Meski demikian, Djuyamto mengaku telah mempersiapkan layanan live streaming kepada publik yang ingin mengikuti jalannya sidang Ferdy Sambo Cs.
Dia mengatakan masyarakat bisa mengakses YouTube TV Pool Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, guna memantau persidangan.
"Sudah disiapkan (layar dan live streaming,red)," tegasnya.
Rekayasa Lalu Lintas
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan telah menyiapkan rekayasa lalu lintas dalam penyelenggaraan sidang Ferdy Sambo Cs di sekitar PN Jaksel.