presiden Jokowi.
Sumber :
  • Antara

Jokowi Mengajak Para Tokoh Agama Berkontribusi untuk Mengurangi Rivalitas Dunia

Rabu, 2 November 2022 - 16:04 WIB

Badung - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengajak para tokoh agama untuk meningkatkan kontribusi agama dalam menyelesaikan masalah-masalah dunia untuk mengurangi rivalitas dan menghentikan perang demi dunia yang damai. 

“Tokoh agama dari berbagai agama harus bekerja sama untuk meningkatkan kontribusi agama dalam menyelesaikan masalah-masalah dunia, untuk mengurangi rivalitas dan menghentikan perang demi dunia yang damai,” kata Jokowi secara virtual dalam pembukaan G20 Religion Forum (R20), Nusa Dua, Badung, Bali, Rabu (2/11/2022).

Jokowi menjelaskan bahwa tokoh-tokoh agama dari agama yang berbeda telah menjadi bagian utama dari perjuangan kemerdekaan Indonesia. Tokoh-tokoh agama yang berbeda ini, kata Jokowi, juga menjadi bagian utama untuk mempersatukan Indonesia pada 1945.

“Tokoh-tokoh agama yang berbeda juga menjadi penting untuk mempersatukan Indonesia, bahkan tokoh agama yang berbeda juga menjadi penting untuk menyukseskan program pembangunan pemerintah Indonesia,” kata Jokowi.

Jokowi menjadikan keberhasilan Indonesia dalam penanganan pandemi Covid-19 sebagai rujukan. Jokowi mengatakan bahwa berkat kontribusi dari tokoh-tokoh agama, seperti melalui masjid, gereja, pura, wihara, serta klenteng telah menjadi pusat literasi masyarakat di berbagai bidang.

Gotong royong lintas tokoh agama juga menjadi kebanggaan Indonesia. "Kami dipersatukan oleh toleransi dan persatuan, yaitu Bhinneka Tunggal Ika, Unity in Diversity," kata Jokowi.

Jokowi kemudian mengucapkan selamat mengikuti konferensi R20. “Semoga berhasil membangun kesepahaman dan kesepakatan, serta menyepakati langkah-langkah konkret agar agama berkontribusi yang lebih besar terhadap peradaban dan untuk kemanusiaan, serta demi dunia yang lebih membahagiakan,” ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
08:06
Viral