- tim tvone/Akhyar
Wow! BEM UI Beraksi Lagi, Kritik Kinerja Pemerintahan Indonesia Lewat Pertunjukan Teater Musikal
Sambung seorang mahasiswi Kesehatan Masyarakat UI ini menjelaskan, bahwa dari penampilan Tetaer Musikal dan pertunjukan seni lainnya seperti, stand up comedy, mural, musikalisai puisi, ada poin-poin isu politik yang dibawakan. Ia sebutkan ada lima (5) poin isu politik yang dibawakan dan sedang hangat saat ini.
"Yakni, Penggusuran Paksa, Represifitas Aparat, Pelanggaran HAM, Pelecehan Seksual di Dunia Pendidikan dan Menyempitnya Sipil di Ruang Digital," jelasnya.
Bahkan dia sebutkan juga, soal kebebasan berpendapat juga menjadi poin isu politik yang di bahas atau dikritik melalui seni pertunjukan di acara Stage of Art UI 2022 ini.
Penampilan Teater Musikal BEM UI di Taman Ismail Marzuki, pada hari Sabtu (13/11/2022) malam.
Selain itu, ia juga menjelaskan, bahwa di acara tersebut, pihaknya juga membuka panggung rakyat. Di mana, masyrakat dipersilahkan untuk mengeluarkan pendapatnya tentang negara Indonesia atau kritiknya terhadap kinerja pemerintahan Indonesia melalui keratifitas kesenian mereka.
Selanjutnya, Khatirah Salsabila selaku Project Officer Stage of Art UI 2022 juga mengungkapkan harapan BEM UI. Di mana, mereka (BEM UI) berharap kritikan lewat seni pertunjukan ini sampai ke Pemerintahan Indonesia.
Alasannya, ia katakan, karena yang diundang dalam acara ini untuk mendengarkan kritikan mereka bukan masyarkat saja, melainkan orang nomor satu di Indonesia, yakni, Persiden Indonesia, Joko Widodo.