Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono.
Sumber :
  • Instagram

Mendadak Jadi Fotografer, Simak Sisi Lain dan Aksi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang Menjadi Sorotan

Kamis, 17 November 2022 - 11:33 WIB

Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono atau akrab disapa Pak Bas baru-baru ini mencuri perhatian publik di acara KTT G20 di Bali.

Bagaimana tidak, Menteri PUPR itu terlihat aktif menunjukkan gayanya sebagai fotografer dadakan yang mengikuti Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan kepala negara lain di acara KTT G20.

Aksinya itu mendapatkan reaksi positif dari warganet yang sudah tak heran dengan tingkah Basuki Hadimuljono. Bukan sekali saja, Pak Bas memang kerap tampil menghibur saat tengah berbaur dengan orang lain.

Berikut deretan sisi lain dan aksi lucu Basuki Hadimuljono.

1. Jadi Fotografer di KTT G20

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono terlihat sigap membawa lensa kamera dan membidik momen Presiden Jokowi di acara KTT G20.

Ia tampil bak seorang fotografer di tengah awak media dengan tampilan nyentrik dilengkapi topi yang diarahkan ke belakang.

Aksinya itu membuat namanya menjadi trending topik di Twitter.

Diketahui sebelumnya ia juga pernah menjadi fotografer dadakan bersama dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Rupanya fotografi adalah kesukaan Pak Bas. Ia sering melakukan hunting foto untuk mengisi waktu luang.

2. Disebut Menteri Meme

Momen lucu Pak Bas pernah dibagikan oleh akun TikTok @merindink.id dan mendapat like 1,3 miliar.

Dalam video yang beredar melihatkan deretan aksi lucu Pak Bas seperti saat menghadiri acara Narasi TV. Saat diminta memberikan sambutan dan naik ke atas panggung, Pak Bas dengan santai justru berjalan melewati panggung hingga dipanggil oleh panitia.

Aksi itu mendapat gemuruh tawa dari hadirin yang menyasikan aksi Menteri PUPR itu.

Lalu dalam video berikutnya, terlihat aksi Pak Bas yang tengah bermain bulutangkis. Ia terlihat melakukan pukulan keras dan memasang wajah lucu sambil tertawa akan tingkahnya sendiri.

Dalam video selanjutnya melihatkan aksi Pak Bas yang 'nyempil' difoto remaja wanita. Diketahui rupanya 4 remaja tersebut meminta foto dengan Menteri PUPR itu, namun Pak Bas justru tertutupi oleh 4 orang remaja tersebut.

Lalu adapula momen yang melihatkan aksi lucu Pak Bas yang sedang bersalaman dengan gambar banner dirinya. 

3. Buat Puan Maharani Melongo

Tak sampai itu saja, adapula momen Pak Bas yang sedang berdiri bersama dengan Ketua DPR RI Puan Maharani. Menteri PUPR itu justru terlihat asik menyemprot tifa (gendang panjang) dengan menggunakan hand sanitizer. 

Setelah menyemprotkan alat musik itu, Pak Bas justru langsung pergi beritu saja. Dalam aksinya itu terlihat Puan Maharani yang kebingungan melihatnya.

4. HP Jadul Bunyi Saat Bersama Presiden Jokowi

Dalam video wawancara yang beredar, terlihat Presiden Jokowi dan Menteri Basuki tengah diwawancara terkait ikn.

Saat Presiden Jokowi tengah menjelaskan tentang IKN, tiba-tiba HP jadul milik Pak Bas bunyi. Ia pun tampak santai berbalik untuk mengecek HP miliknya yang bunyi.

Bunyi HP tersebut terkesan jadul lantaran seperti diketahui Pak Bas saat ini masih mengenakan HP Nokia lamanya.

5. Minta Minum di Acara TV

Momen lain yang menunjukkan kelucuanny ialah saat tengah menghadiri acara Najwa Shihab. Saat itu pembawa acara tengan berbicara namun Pak Ba smenyuruhnya untuk berhenti dan minum terlebih dahulu.

Rupanya hal tersebut dilakukan ingin melihatkan bahwa ia tak diberi minum seperti tamu lainnya. Sontak ekspresi wajah Menteri Basuki membuat satu studio tertawa.

6. Jago Main Drum

Dalam akun TikTok Kemenparekraf, terlihat momen Menteri Basuki yang diminta main drum oleh Menteri Sandiaga Uno.

Tak menolak, Pak Bas langsung menunjukkan keahliannya bermain drum dan meminta pak Sandiaga Uno menyanyi.

Mereka tampil asyik menyanyikan lagu Armada Pergi Pagi Pulang Pagi.

Aksinya bermain drum tak hanya sekali, ia terlihat beberapa kali menunjukkan aksinya dalam bermain drum disebuah acara.

7. Topi Favorite

Menteri Basuki tak pernah luput dengan topi 'lusuh' favoritenya. Bahkan ajudan Pak Bas pernah dimarahi karena tak memperhatika  penampilan sang menteri.

Namun ajudan menjelaskan bahwa topi tersebut memang kesukaan Pak Bas. Ia juga menyebut bahwa topi tersebut kerap dicuci, namun karena sering digunakan di bawa terik matahari maka warnanya menjadi luntur.

Pak Bas mengaku bahwa topi yang sudah ia kenakan selama 5 tahun itu sempat membuat istrinya kesal lantaran tak pernah diganti. Sambil bercanda Pak Bas mengatakan akan melelang topinya saat ia pensiun. (ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:31
03:24
03:24
02:41
09:00
03:14
Viral